Skip to main content

Cara Mudah Menyetel / Stem Gitar dengan Aplikasi Android

Cara Menyetem Gitar dengan Aplikasi Android - Memiliki sebuah gitar dengan suara yang nyaring pasti menjadi idola bagi semua orang mulai dari sang pemilik gitar dan para pendengar. Bagi yang sudah mahir bermain gitar pasti sudah tahu setelan gitar yang pas, lalu bagaimana dengan yang pemula yang baru saja membeli gitar? Apakah mereka bisa menyetem gitar sendiri? Biasanya untuk pemula yang sedang belajar gitar akan kesulitan saat mengenali nada / intonasi gitar, Apalagi jika nada gitar belum distem, hal inilah akan menyebabkan suaranya nanti akan terdengar fals. Memang kebanyakan orang waktu membeli gitar pasti meminta sang penjual gitar untuk menyetel gitarnya padahal belum tentu yang penjual bisa menyetem gitar dengan nada yang pas dan nyaring.

Cara Mudah Menyetel / Menyetem Gitar dengan Aplikasi Android

Stem gitar untuk pemula sudah pasti sangat sulit, nada-nada yang diberikan harus sesuai. Bagi yang sudah ahli, mereka cuma menggunakan perasaan dan pendengaran saja sudah bisa menyetem gitar. Sekarang zaman semakin maju begitu juga dengan perkembangan teknologi saat ini. Ternyata ada suatu aplikasi smartphone yang bisa membantu seorang pemula untuk menyetem gitar yaitu Aplikasi Pro Guitar Tuner dan Aplikasi Guitar Tuna yang merupakan aplikasi terbaik menurut Masfavo untuk kategori tune gitar. Berterima kasihlah kalian dengan pembuat aplikasi ini karena ini sangat jelas membantu untuk yang masih belajar gitar.

Kesimpulannya untuk mengetahui cara stem gitar untuk seorang pemula ataupun gitaris sangatlah penting, karena tak peduli seberapa jago kalian bermain gitar jika gitar kalian tidak di stem dengan baik dan benar. Pada akhir tutorial ini diharapkan kalian akan memahami bagaimana cara untuk menyetem gitar. Masfavo akan membagikan artikel ke dalam tiga bagian sub tema yaitu : Teori kunci gitar dan tips menyetem gitar, Cara menyetem gitar dengan aplikasi android, dan Cara menyetem gitar dengan cara manual menggunakan telinga. Langsung saja kita bahas bagaimana cara stem gitar dengan mudah untuk pemula menggunakan aplikasi ini.

Teori Kunci Gitar & Tips Menyetem Gitar

7 Abjad Musikal : Sebelumnya harus paham mengenai nama-nama dari tiap open string kunci pada gitar yaitu E-B-G-D-A-G . Selanjutnya kalian harus mempelajari Abjad Musikal Natural, hal ini cukup sederhana namun harus diketahui oleh seorang gitaris. Abjad Musikal Natural adalah tujuh abjad pertama kunci gitar yaitu A-B-C-D-E-F-G.

Flats/mol : Simbol berbentuk seperti huruf b kecil dinamakan simbol mol, jika nada setelahnya merupakan nada natural maka nada tersebut adalah nada flats/mol. Ketika kalian menyetem gitar dan posisi nadanya berada pada nada mol maka kalian harus menaikkan intonasi nadanya sampai menjadi nada natural.

Sharps/kres : Simbol berbentuk tanda pagar (#) dinamakan simbol kres, yang berarti nada naturalnya naik setengah. Ketika kalian menyetem gitar dan nada yang dihasilkan oleh open string sedikit lebih tinggi dari nada yang semestinya atau nadanya menjadi kres maka kalian perlu menurunkannya sampai mencapai nada naturalnya.

Teori dan tips di atas digunakan jika kalian menyetem gitar menggunakan aplikasi android / Electronic Tuner, karena dasarnya Elektronik Tuner akan menunjukkan beberapa macam nada seperti mol, natural, dan kres. Salah satunya yang paling umum ketika menggunakan tida led atau lampu kecil pada tuner, yang memiliki fungsi jika nadanya mol maka lampu sebelah kiri akan menyala sebaliknya jika nada kres lampu sebelah kanan akan menyala. Jika nadanya sudah tepat maka lampu nada natural saja yang akan menyala. Selain itu lampu tuner biasanya menggunakan jarum yang cara kerjanya hampir sama dengan lampu tuner. 

Cara Kerja Aplikasi Guitar Tuna

Jika kalian mempunyai smartphone kalian bisa dengan mudah menggunakan aplikasi tuner gitar di Playstore. Masfavo sarankan menggunakan aplikasi Guitar Tuna. Aplikasi Guitar Tuna terbilang akurat untuk mengenali nada gitar yang akan dimainkan. Cara kerja aplikasi tuner ini yaitu dengan mengandalkan sebuah mikrofon dari hp kalian dan aplikasi Guitar Tuna akan mampu mengenali bunyi maupun nada gitar yang sedang dimainkan.

Tips Tuning Gitar

Tips 1: Pastikan kalian sudah menyetem senar dengan tepat. Jika kalian ingin menyetem senar C pastikan bahwa itu benar-benar senar C dengan mengikutinya dari bagian fretboard ke headstock gitar kalian sehingga nantinya dapat memastikan tuning key yang tepat untuk senar C tersebut. Jangan sampai kalian ingin menyetem senar C dan memutar tuning key B atau D. Kesimpulannya selalu pastikan tuning key yang tepat pada saat menyetem.

Tips 2: Jika feeling kalian mengatakan bahwa kalian sudah menyetem nadanya terlalu tinggi. Hal yang perlu kalian lakukan adalah menurunkan nadanya kembali dan stem lagi dari awal. Hal ini akan mengurangi resiko senar gitar kalian putus karena terlalu kencang.

Tips 3: Hal yang sebaiknya kalian lakukan sebelum menyetem gitar adalah memainkan senar sambil memutar tuning gitar dan dengarkan nadanya hingga suaranya pas.

Cara Menyetem atau Menyetel Gitar dengan Aplikasi Android (Electronic Tuner)


Cara Stem Gitar dengan Aplikasi Android Pro Guitar Tuner

Cara Stem Gitar dengan Aplikasi Android Pro Guitar Tuner
  1. Kalian harus sudah punya aplikasinya terlebih dahulu, bisa cari di playstore
  2. Siapkan gitar yang ingin kalian stem
  3. Buka aplikasi Pro Guitar Tuner, disana kalian akan melihat senar dan lubang gitar seperti gitar pada umumnya
  4. Bunyikan senar yang paling bawah sendiri (E4)
  5. Setelah dibunyikan akan muncul tulisan “Tune Up” yang artinya senar gitar belum selaras dan harus di stem sampai muncul tulisan “Tune In”, jika yang muncul tulisan “Tune Down” coba kendorkan senarnya sampai pas
  6. Lakukanlah pada semua senar pada gitar mulai dari E2,A2,D3,G3,B3 sampai muncul tulisan “Tune In” yang artinya sudah pas / selaras
  7. Beres deh, tinggal kalian praktek mainkan gitarnya

Cara Stem Gitar dengan Aplikasi Guitar Tuna

Cara Stem Gitar dengan Aplikasi Guitar Tuna
  1. Pertama, buka aplikasi Guitar Tuna.
  2. Lalu pastikan kalian membuka menu “Tuner”.
  3. Selanjutnya bunyikan satu senar saja tanpa menekan kunci apapun pada gitar kalian. Kalian bisa mencobanya dari senar ke-1 terlebih dahulu. (Belum tau senar 1 dimana? Senar 1 ini terletak paling bawah dan paling tipis dari senar lainnya).
  4. Kemudian Guitar Tuna akan secara otomatis mendeteksi senar berapa yang kalian bunyikan dan nadanya terekam pada microphone di smartphone kalian.
  5. Nah poin utama untuk menyetem gitarnya. Bunyikan terus senar gitar kalian dan buatlah sampai nada yang dimainkan menyentuh pas posisi dari garis tengah “Standard Tuning”.
  6. Jika nanti muncul pesan Too low, itu artinya nadanya terlalu rendah maka kalian harus menaikkan nadanya lagi (putar key tune pada gitar untuk mengencangkan senar). Sedangkan jika muncul pesan Too high, berarti nadanya terlalu tinggi, maka kalian harus mengendurkan senarnya sampai benar-benar pas.
  7. Jika Guitar Tuna menampilkan icon tanda ceklis/centang berwarna hijau, berarti kalian sudah berhasil menyetem satu senar gitar.
  8. Terakhir lakukan cara yang sama pada senar gitar yang lain. Karena pada umumnya senar gitar berjumlah 6 senar. Maka kalian bisa mulai dari senar 1 terlebih dahulu, dilanjutkan senar 2,3,4,5, dan 6.
Jika semua senar sudah kalian atur atau diset ke standard tuning, maka kalian sudah berhasil menyetem gitar melalui aplikasi Guitar Tuna. Coba mainkan gitar kalian, dan dengarkan nadanya apakah terdapat fals atau tidak.

Menyetem Gitar dengan cara Manual Menggunakan Telinga

Cara terakhir ini terbilang cukup sulit untuk dipraktekkan terutama bagi kalian yang tidak memiliki dasar musik tapi Masfavo akan mencoba memberikan beberapa tips agar kalian bisa melakukannya bahkan jika kalian sama sekali tidak memiliki dasar gitar sekalipun. Cara ini nantinya akan bermanfaat karena kalian dapat menggunakannya kapan saja bahkan jika kalian mungkin tidak memiliki tuner gitar. Selama masih ada minimal 1 dari senar gitar kalian yang fine-tune atau nadanya masih pas, kalian masih dapat menyetem gitar dengan metode stem gitar pada pada fret ke-5.

Metode Stem Gitar pada Fret ke-5

Senar Kunci E-low: Untuk melakukan penyeteman dengan metode ini senar kunci E-low kalian harus berada pada nada yang pas (Fine-tune). Kalian dapat menggunakan piano atau gitar lain untuk mencocokkan nada yang dimainkan.

Senar Kunci A: Pertama kalian menekan senar kunci E-low atau senar 6 pada fret kelima, lalu membunyikan senar kunci E-low tersebut secara bersamaan dengan senar kunci A. Stem senar kunci A sampai menghasilkan nada yang sama dengan senar kunci E-low yang ditekan pada fret kelima.

Senar Kunci D: Selanjutnya kalian menyetem senar kunci D dengan cara yang sama dengan cara sebelumnya, tetapi kali ini senar yang ditekan adalah senar kunci A pada fret kelima. Senar kunci A yang sudah menjadi kondisi fine-tune jika ditekan pada fret lima akan menghasilkan D. Nah dari sini kalian samakan nada senar kunci D dengan nada tersebut dengan cara menyetem senar kunci D secara perlahan sampai menghasilkan bunyi yang sama dengan senar kunci A yang ditekan pada fret kelima tersebut.

Senar Kunci G: Untuk menyetem senar kunci G caranya sama persis dengan cara senar kunci sebelumnya. Tentunya yang menjadi patokan kali ini yaitu senar kunci D pada fret kelima.

Senar Kunci B: Untuk menyetem senar kunci B caranya agak sedikit berbeda dengan cara sebelumnya. Kali ini kalian harus menggunakan fret keempat bukan fret kelima. Jadi senar kunci G ditekan pada fret keempat dan bunyi yang dihasilkan dari senar kunci G tersebut disamakan dengan bunyi senar kunci B.

Senar Kunci E-high: Kali ini kalian kembali ke cara sebelumnya yakni pada fret kelima, samakan nada senar kunci E-high dengan nada senar kunci B yang ditekan pada fret kelima.
Cek ulang hasil tuning kalian. Pastikan untuk mengecek kembali hasil tuning kalian dengan mengulang lagi proses di atas, hal ini akan membuat gitar kalian berada pada posisi tuning yang pas.

Bagaimana mudah kan menyetem gitar dengan bantuan aplikasi Android Pro Guitar Tuner dan Guitar Tuna? tidak semua orang mengetahui aplikasi ini dan kebanyakan dari mereka masih menggunakan cara manual yang tentunya memakan waktu yang lebih lama bila dibandingkan dengan cara yang satu ini. Mudah-mudahan dengan adanya tutorial Cara Mudah Menyetel / Menyetem Gitar dengan Aplikasi Android bisa membuat nada senarnya menjadi nyaring dan bagus. Semoga bermanfaat dan Terima kasih.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar